Categories: Kosmetik

3 Bedak Wardah untuk Kulit Kuning Langsat Agar Putih

Salah satu ciri khas dari wanita Indonesia adalah kulit yang berwarna kuning langsat. Warna kulit yang cantik ini sebenarnya merupakan jenis kulit yang sehat karena jauh dari resiko terkena kanker kulit, namun beberapa wanita masih menginginkan warna kulitnya menjadi putih layaknya bintang film Korea.

Bagi Anda yang memiliki warna kulit kuning langsat, Anda bisa menggunakan bedak Wardah yang tersedia dalam berbagai pilihan untuk Anda. Wardah adalah salah satu brand perawatan kecantikan yang sudah dikenal lama oleh masyarakat Indonesia.

Selain menghasilkan produk kecantikan yang aman dan berkualitas, Wardah juga menjamin kehalalan setiap produknya. Hal inilah yang membuat Wardah cepat mendapat tempat di masyarakat Indonesia yang memang didominasi oleh umat Islam.

Berikut adalah beberapa jenis bedak Wardah untuk kulit kuning langsat agar terlihat putih:

1. Wardah Exclusive Two Way Cake Sheer Pink

Salah satu produk andalah Wardah yang banyak disukai oleh wanita Indonesia adalah Wardah Exclusive Two Way Cake Sheer Pink. Produk bedak yang satu ini dianggap sangat cocok untuk wanita dengan jenis kulit kuning langsat karena bisa digunakan sebagai salah satu cara mencerahkan wajah.

Wardah Exclusive Two Way Cake Sheer Pink memiliki perpaduan antara Licorice Extract dan UV Protection yang melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan mencerahkan kulit wajah sehingga tampak lebih putih.

Selain itu, Wardah Exclusive Two Way Cake Sheer Pink mengandung banyak bahan alami seperti vitamin E, jojoba oil, soybean oil, avocado oil, tocopherol dan macademia oil. Bahan-bahan alami tersebut mampu melembabkan kulit wajah, mengecilkan pori-pori, dan menutupi bekas jerawat.

Hasil akhir dari bedak Wardah Exclusive Two Way Cake Sheer Pink ini memberikan tampilan yang matte tapi tetap powdery sehingga sangat cocok bagi Anda yang menyukai bedak dengan formula ringan.

2. Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory

Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory mempunyai formula yang ringan sehingga cocok digunakan bagi Anda yang tidak terlalu suka dengan make up. Bedak simple ini juga mengandung vitamin E yang membuat kulit tetap sehat.

Meskipun formulanya ringan, tapi Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory mempunyai hasil akhir dengan tampilan yang matte yang lebih tahan lama tanpa pulasan foundation sebelumnya sehingga banyak wanita kantoran yang memilih menggunakan bedak yang simple ini.

Selain itu, Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory mengandung micro coated particle yang mampu menyerap minyak berlebih pada wajah sehingga bedak menjadi lebih tahan lama dan riasan tetap awet seharian. Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory yang diaplikasikan pada wajah tidak akan membuat tampilan wajah menjadi cakey, wajah akan terlihat lebih halus dan lembut serta segar sepanjang hari.

Wardah Everyday Luminous Two Way Cake 04 Light Ivory juga mengandung UV protection sehingga sangat cocok digunakan di negara tropis yang paparan sinar mataharinya memang cukup tinggi. Gunakan 15 menit sebelum beraktivitas di luar ruangan untuk mendapatkan perlindungan maksimal dari sinar UV.

3. Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03

Bedak pemutih wajah dari Wardah selanjutnya yang cocok untuk kulit kuning langsat agar tampak lebih putih dan cerah alami adalah Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03.

Bedak keluaran Wardah yang satu ini masih mengandung micro coated particle yang berpartikel halus dan lembut dengan fungsi menyerap minyak berlebih pada wajah sehingga wajah bebas dari minyak seharian. Kelebihan inilah yang membuat Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03 banyak digunakan oleh wanita dengan tipe kulit berminyak.

Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03 memberikan kesan warna merah muda yang alami sehingga membuat wajah tampak cerah dan segar selama beraktivitas. Anda juga tidak perlu takut untuk beraktivitas di luar ruangan karena Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03  mengandung SPF 15 yang mampu melindungi wajah dari kerusakan akibat sinar UV dan juga sebagai sunblock pemutih wajah.

Berbeda dengan bedak pada umumnya yang sering kali membuat wajah jadi mudah berjerawat dan timbul komedo, salah satu lelebihan lainnya dari Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel Sheer Pink 03 adalah bedak ini tidak mengandung bahan comedogenic, yang artinya tidak menyumbat pori-pori kulit pada wajah sehingga wajah bebas dari jerawat dan komedo.

Itulah beberapa jenis bedak Wardah untuk kulit kuning langsat. Dengan menggunakan bedak Wardah seperti di atas, wajah Anda akan menjadi lebih putih, cerah, dan bersinar. Selamat mencoba.

Recent Posts

10 Perawatan Wajah Usia 45 Tahun Secara Alami Agar Tetap Putih dan Cerah

Dengan semaikin majunya ilmu pengetahuan tentang perawatan kulit sekarang ini, seorang wanita yang sudah memasuki usia 45 tahun tetap bisa…

4 years ago

Urutan Pemakaian Safi White Expert Dari Pagi Hingga Malam

Safi White Expert merupakan produk yang bisa dijadikan solusi bagi anda yang memiliki masalah kulit kusam, noda hitam sampai warna…

4 years ago

9 Cara Memakai Minyak Zaitun Untuk Wajah Sebelum Tidur Agar Wajah Putih

Minyak zaitun adalah salah satu minyak bergizi yang ditemukan oleh orang Mesir lebih dari 5000 tahun yang lalu. Tidak hanya…

4 years ago

10 Skincare Korea Untuk Kulit Kombinasi Agar Putih

Kulit kombinasi adalah perpaduan antara jenis kulit kering dan berminyak. Jenis ini banyak terjadi dan dimiliki wanita disebabkan munculnya berada…

4 years ago

7 Perawatan Emina Untuk Kulit Berminyak Agar Putih

Pasti sudah tahu sob mengenai beragam produk Emina yang nge hitsd di kalangan remaja bukan? Emina ini ada di tahun…

4 years ago

5 Rekomendasi Serum Anti Aging Korea Agar Putih

Seperti yang kita ketahui selama ini, industri kecantikan semakin lama semakin berkembang dengan begitu pesatnya. Produk-produk kecantikan dari berbagai penjuru…

4 years ago