7 Cara Menghilangkan Flek Hitam dengan Madu Paling Efektif

Salah satu bahan alami yang terkenal dengan segudang manfaatnya yang sangat baik untuk kesehatan tubuh maupun untuk kecantikan kulit adalah madu. Madu dikenal untuk menjaga kesehatan tubuh, mencegah penyakit, dan mempertahankan sistem imun / daya tahan tubuh. Untuk kecantikan kulit madu dikenal untuk melembabkan, menutrisi kulit, menghilangkan flek hitam, melembutkan kulit, mencegah kulit mengalami pecah-pecah dan masih banyak lagi.

Bahkan Cleoptra yang merupakan seorang ratu berasal dari Mesir kuno yang terkenal akan kecantikannya memilih madu untuk perawatan kulit indahnya agar tetap cantik terawat. Penyebab flek hitam atau bintik hitam di wajah bisa dikarenakan konsumsi pil KB, bekas jerawat dan terlalu sering terpapar sinar matahari. Berikut ini adalah cara menghilangkan flek hitam dengan madu yang dapat anda coba di rumah :

1. Scrub Madu

Manfaat scrub adalah untuk mengurangi dan mengangkat sel-sel kulit mati pada tubuh, sel-sel kulit mati ini perlu diangkat karena dapat membuat kulit terlihat kusam. Scrub ini dapat digunakan pada wajah maupun pada bagian tubuh lainnya, selain itu scrub juga membuat kulit anda lebih lembab juga halus dan lembut. Scrub sendiri banyak dijual dipasaran saat ini dengan beragam jenis dan kandungan didalamnya yang bermanfaat untuk kulit.

Namun jika anda takut untuk mencoba scrub yang dijual dipasaran mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk kulit, anda dapat mencoba membuat scrub alami sendiri yaitu dengan campuran madu dan gula pasir. Madu yang kaya manfaat dapat mengurangi flek hitam dan juga menutrisi kulit, sedangkan gula dapat berfungsi sebagai pengangkat sel-sel kulit mati, berikut cara yang dapat anda lakukan untuk membuatnya :

  • Siapkan sebanyak 3 sendok makan madu murni pada wadah yang bersih.
  • Tambahkan gula sebanyak 2 sendok makan pada wadah yang berisi madu tadi.
  • Aduk hingga semua tercampur rata.
  • Oleskan pada wajah yang telah dibasuh dengan air sebelumnya.
  • Usapkan dengan gerakan memutar yang juga dilakukan dengan pemijatan lembut, pijatan lembut ini dilakukan untuk mengurangi resiko iritasi.
  • Lakukanlah srub dengan madu dan gula ini secara rutin sebanyak 2 kali dalam seminggu untuk hasil optimal.
  • Anda juga dapat mengaplikasikan scrub ini bukan hanya pada wajah, tetapi bisa juga pada bagian tubuh lainnya.

2. Masker Madu dan Jeruk Nipis

Jeruk nipis sangat mudah untuk didapatkan dan juga harganya yang terjangkau membuat jeruk nipis ini banyak dimanfaatkan untuk keperluan memasak, atau juga untuk bahan dasar perawatan kecantikan. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi dalam jeruk nipis ini dapat membuat wajah lebih bercahaya. Penggunaan jeruk nipis ini dapat langsung anda aplikasikan pada wajah tanpa bahan tambahan lainnya, namun rasanya memang membuat wajah sedikit perih.

Jika anda tidak mau merasakan rasa perih yang ditimbulkan oleh jeruk nipis maka anda dapat menambahkan madu yang juga  memiliki fungsi untuk menambah manfaat masker jeruk nipis ini. Anda dapat membuat masker madu dengan campuran jeruk nipis, seperti ini caranya :

  • Campurkan 2 sendok makan madu dengan 1 sendok makan air perasan jeruk nipis.
  • Aduk kedua bahan hingga tercampur rata.
  • Setelah tercampur rata anda dapat langsung mengoleskannya pada wajah dengan bantuan kuas masker.
  • Diamkan selama 10-15 menit.
  • Lalu basuh wajah dengan menggunakan air hangat.
  • Lakukan cara ini rutin sebanyak 2 hari sekali.

3. Madu dan Lemon

Sama halnya dengan jeruk nipis, lemon juga kaya akan vitamin C dan dapat mencerahkan kulit juga mengurangi bintik hitam yang sangat mengganggu. Lemon juga dapat digunakan sendiri tanpa bahan tambahan lainnya yaitu dengan cara langsung mengoleskan lemon pada wajah. Karena mengandung acid yang cukup tinggi, maka jika lemon langsung dioleskan pada wajah akan membuat wajah sedikit perih, namun anda juga dapat menambahkan madu, berikut ini cara memutihkan wajah dengan madu dan campuran lemon :

  • Siapkan ½ buah lemon, lalu peras.
  • Campurkan lemon dengan madu sebanyak 2 sendok makan.
  • Aduk hingga tercampur rata.
  • Oleskan pada wajah yang telah dibersihkan sebelumnya.
  • Tunggu hingga beberapa menit lalu bilas.
  • Lemon biasanya digunakan untuk seseorang yang memiliki jenis kulit berminyak, namun dengan campuran madu dan lemon ini dapat digunakan oleh jenis kulit apapun.

4. Madu Murni

Selain dengan tambahan bahan lain pada madu untuk menambah khasiatnya, anda juga dapat menggunakan madu murni tanpa tambahan apapun. Masker madu murni ini memiliki manfaat untuk membuat wajah lebih berkilau dan lembab. Cara ini memang lebih praktis untuk digunakan, berikut ini caranya :

  • Cuci wajah anda dengan air hangat, mencuci wajah dengan air hangat ini bertujuan untuk membuka pori-pori wajah anda.
  • Setelah wajah dicuci anda dapat mengeringkannya dengan handuk bersih.
  • Lalu anda dapat mengoleskan madu secara merata pada wajah.
  • Diamkan beberapa saat, sambil memijat wajah, memijat wajah bertujuan untuk memperlancar peredaran darah. Utamakan untuk memijat pada bagian wajah yang banyak terdapat juga flek hitamnya.
  • Bilas hingga bersih dengan menggunakan air dingin, membilas wajah dengan air dingin bertujuan untuk menutup dan juga memperkecil pori-pori yang terbuka karena air hangat tadi.
  • Anda juga dapat menghangatkan madu terlebih dahulu untuk diaplikasikan ke wajah.
  • Anda dapat melakukan perawatan wajah dengan madu ini setiap malam hari.

5. Madu dan Timun

Mentimun memang dipercaya baik untuk kecantikan kulit wajah. Biasanya timun ini digunakan untuk memudarkan dan menghilangkan kantung mata yang menghitam. Tidak hanya bagian dalam timun yang memiliki fungsi untuk mencerahkan bagian-bagian kulit wajah, kulit timun juga efektif untuk membuat kulit wajah terbebas dari flek hitam. Anda dapat mengolah madu dan timun sebagai masker, begini caranya :

  • Haluskan beberapa timun yang telah dibersihkan dengan cara diparut.
  • Taruhlah pada wadah yang telah dibersihkan.
  • Tambahkan madu dan aduk hingga merata.
  • Oleskan pada wajah yang telah dibersihkan sebelumnya.
  • Diamkan beberapa saat dan bilas wajah hingga bersih.

6. Madu dan Tomat

Tomat memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit wajah yang kusam, selain itu juga tomat anti bakteri sehingga dapat mengurangi masalah jerawat pada kulit. Kandungan antioksidan yang tinggi juga dapat menangkal radikal bebas yang kurang baik untuk tubuh. Biasanya untuk mengurangi jerawat tomat dimanfaatkan sebagai masker, namun anda juga dapat memanfaatkan madu sebagai campuran untuk membuat masker tomat ini. Madu ditambahkan pada masker tomat diyakini untuk menambah nutrisi, seperti ini cara membuatnya :

  • Haluskan beberapa buah tomat dengan cara diblender atau diparut.
  • Tambahkan beberapa sendok makan madu.
  • Aduk hingga kedua bahan tercaampur rata.
  • Oleskan pada wajah yang bersih.
  • Diamkan selama 10 menit dan bilas.

7. Madu dan Susu

Campuran madu dan juga susu sangat dipercaya untuk kesehatan dan juga kecantikan kulit. Madu yang kaya manfaat dan ditambah lagi dengan susu, lebih menambah lagi khasiatnya. Cara memutihkan wajah dengan susu dan madu sangat mudah. Anda bisa mencampurkan kedua bahan ini dan langsung aplikasikan pada wajah anda yang telah dibersihkan sebelumnya, tunggu beberapa saat lalu anda dapat langsung membilasnya dengan menggunakan air hangat. Lakukan cara ini rutin seminggu dua kali untuk hasil yang lebih optimal.

Manfaat Madu untuk Kecantikan

Selain bermanfaat untuk menghilangan flek hitam pada wajah, madu juga memiliki manfaat lain yang sangat berguna untuk kecantikan dan kesehatan kulit anda, berikut ini manfaat-manfaat yang dapat kita temukan pada madu :

  • Melembabkan wajah : jika anda memiliki jenis kulit wajah yang kering, anda dapat memanfaatkan madu untuk merawat wajah anda. Tidak hanya kulit wajah saja, anda juga dapat melakukan perawatan dengan madu pada bagian tubuh lainnya yang kering, karena madu memiliki zat yang mampu mengikat air dan mengunci kelembaban kulit.
  • Mengecilkan pori-pori wajah : seseorang yang memiliki pori-pori wajah besar memang sudah bisa dipastikan bahwa ia memiliki jenis kulit wajah yang berminyak. Pori-pori membesar juga dapat membuat tampilan seseorang menjadi terganggu, maka anda dapat melakukan perawatan wajah dengan madu dengan campuran susu bubuk.
  • Menutrisi kulit : kulit yang tidak ternutrisi akan terlihat kering dan kusam, madu memiliki nutrsi yang sangat baik untuk kulit hingga menjadikan kulit ternutrisi dengan baik.
  • Melembabkan rambut : kini banyak produk perawatan rambut yang mengolah madu sebagai bahan dasar untuk produknya. Selain untuk kulit, ternyata madu juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan dan keindahan rambut. Jika anda menjadikan madu sebagai perawatan rambut dengan rutin, maka rambut anda akan terlihat lebih sehat dan terawat.
  • Pelembab bibir : anda memiliki bibir yang kasar, kering, dan juga pecah-pecah? Cobalah untuk melembabkan bibir anda dengan bahan alami yaitu madu. Oleskan madu pada bibir yang kering dengan rutin dan teratur maka secara perlahan bibir anda akan lembab kembali.
  • Meronakan warna bibir : bibir kusam dan menghitam tentunya sangatlah tidak enak untuk dilihat, dan juga sangat mengganggu penampilan anda. Sebaliknya, bibir yang merah alami akan menambah rasa percaya diri anda, salah satu bahan yang dapat membuat warna bibir anda merona adalah dengan madu. Anda hanya perlu mengoleskan madu pada bibir secara rutin selama 15 menit lalu anda dapat membilasnya.
  • Mencegah penuaan dini : setiap orang pastinya tidak ada yang mau menua, untuk pencegahan penuaan sebaiknya anda menggunakan madu yang mempunyai manfaat untuk menutrisi kulit sehingga dapat memperlambat proses penuaan kulit.
  • Pembersih wajah : setiap hari kita melakukan aktivitas yang membuat debu mudah menempel pada wajah, apalagi bagi yang memiliki kulit wajah berminyak maka akan semakin membuat debu lebih mudah menempel di wajah. Anda dapat menggunakan madu untuk merontokan kotoran pada wajah sehingga wajah anda lebih segar dan terbebas dari debu yang dapat membuat wajah kusam hingga berjerawat.
  • Mengurangi jerawat : anda memiliki masalah jerawat? Cobalah untuk merawat wajah anda dengan menggunakan madu untuk mengurangi peradangan jerawat di wajah anda maupun bagian tubuh lainnya.
  • Mencerahkan wajah : wajah yang kusam dan tidak bersinar akan menggangu penampilan wajah anda. Selain dapat melembabkan kulit, madu juga bermanfaat untuk mencerahkan wajah.

Begitu banyak manfaat madu yang dapat kita gunakan untuk kecantikan dan kesehatan kulit. Anda dapat melakukan salah satu cara menghilangkan flek hitam dengan madu diatas, jika semua dilakukan secara rutin pasti akan terlihat hasilnya secara perlahan namun pasti, selamat mencoba.