4 Manfaat Buah Ceri Untuk Wajah dan Pengaplikasiannya

Buah ceri umumnya digunakan sebagai hiasan pada kue tart karena bentuknya yang cantik. Berukuran mini dan berwarna merah terang mirip stroberi. Selain dari itu, buah ceri juga memiliki rasa manis. Buah ini enak dikonsumsi sebagai jus dengan tambahan es batu. Dijamin rasanya bakal sangat menyengarkan.

Kamu juga akan memperoleh banyak manfaat dari mengonsumsi jus ceri. Sebab buah ini kaya nutrisi. Di dalamnya terkandung vitamin A, vitamin C dan senyawa flavonoid dan polifenol yang berperan sebagai antioksidan. Kandungan tersebut tak hanya menyehatkan tubuh. Tapi juga bisa merawat kecantikan wajah loh. Nah, berikut ini beberapa manfaat buah ceri untuk wajah yang harus kamu ketahui:

1. Memutihkan Wajah

Manfaat buah ceri untuk wajah yang pertama adalah untuk cara memutihkan wajah kusam secara alami. Buah ceri ini memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Sehingga efektif banget mencegah produksi melanin berlebihan serta mengatasi flek hitam dan mata panda. Cara memutihkan wajah dengan buah ceri, diantaranya:

  • Masker Ceri

Pertama kamu cukup menggunakan buah ceri itu sendiri. Caranya dengan menyiapkan beberapa butir buah ceri. Cuci bersih, lalu haluskan dengan blender. Oleskan pada wajah secara merata. Setelah 30 menit, bilas dengan air sampai bersih. Oiya, kamu juga bisa mengonsumsi langsung buah ceri untuk perawatan dari dalam.

  • Masker Ceri dan Tomat

Tomat mengandung tinggi vitamin C sehingga bagus untuk mencerahkan wajah. Cara menggunakannya, campurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm jus tomat. Aduk sampai homogen. Lalu balurkan pada wajah secara merata. Diamkan sampai mengering. Terakhir bilas wajah dengan air sampai bersih.

  • Masker Ceri dan Jeruk Nipis

Jeruk nipis merupakan bahan alami yang sering dimanfaatkan untuk cara memutihkan wajah secara tradisonal sekaligus mengatasi masalah jerawat. Untuk cara menggunakannya, kamu bisa mencampurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm air perasan jeruk nipis. Aduk rata. Kemudian balurkan pada wajah. Diamkan selama kurang lebih 20 menit. Terakhir bilas dengan air sampai bersih.

  • Masker Ceri dan Pepaya

Masker ceri dan pepaya juga bagus untuk merawat kulitmu agar tetap cerah dan sehat. Untuk membuatnya, kamu bisa mencampurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm jus pepaya. Aduk rata. Selanjutnya oleskan pada wajah secara menyeluruh. Diamkan selama 30 menit. Kemudian bilas dengan air sampai bersih. Perawatan ini bisa kamu aplikasikan 1-2 kali dalam seminggu untuk memperoleh hasil optimal.

2. Mengatasi Penuaan Dini

Kalau kamu punya masalah dengan keriput, garis halus dan kulit kering bahkan bersisik, kamu bisa mengaplikasikan masker buah ceri. Buah kecil ini mengandung vitamin A cukup tinggi. Yang mana vitamin A ini sering digunakan pada krim malam dalam bentuk retinoid. Fungsinya adalah untuk mencegaj penuaan dini, membuat kulit cerah dan lembut. Tips awet muda dan cantik dengan masker buah ceri diantaranya yakni:

  • Masker Ceri dan Buah Naga

Masker yang satu ini ampuh banget membuat kulitmu menjadi sehat, elastis, dan tampak lebih cerah. Hal ini dikarenakan buah naga mengandung vitamin A dan antioksidan cukup tinggi. Untuk membuatnya, kamu bisa mencampurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm jus buah naga. Aduk rata. Selanjutnya oleskan pada wajah. Diamkan selama 30 menit. Kemudian bilas dengan air sampai bersih. Perawatan ini bisa kamu gunakan 2-3 kali dalam seminggu untuk memperoleh hasil optimal.

  • Masker Ceri dan Pisang

Pisang juga mengandung vitamin A cukup tinggi. Cara memutihkan wajah dengan pisang dikenal efektif. Kamu bisa mengombinasikan pisang dengan ceri untuk perawatan wajah mingguan. Untuk membuatnya, kamu bisa mencampurkan 2 sdm jus ceri dengan 2 sdm jus pisang. Aduk rata. Selanjutnya oleskan pada wajah secara menyeluruh. Diamkan selama 20-30 menit. Kemudian bilas dengan air sampai bersih.

  • Masker Ceri dan Apel

Buah apel juga bagus untuk merawat wajah. Buah apel mengandung vitamin A, vitamin B kompleks dan vitamin C yang bermanfaat untuk menunda penuaan dini sekaligus memutihkan. Untuk membuat masker ini campurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm jus apel. Aduk sampai bahan rata. Kemudian balurkan pada wajah secara menyeluruh. Diamkan sampai kering, kira-kira 40 menit. Setelah itu kamu bisa membilas wajahmu dengan air sampai bersih.

3. Menjaga Elastisitas Kulit

Buah ceri juga berperan dalam meningkatkan elastitas kulit. Hal ini dikarenakan kandungan antioksidannya yang lumayan tinggi. Antioksidan dapat menjaga kulit dari efek buruk radikal bebas. Zat tersebut juga bekerja dalam merangsang produksi kolagen sehingga kekenyalan kulit dapat terjaga baik. Cara membuat wajah elastis dengan masker ceri ada beberapa metode, diantaranya:

  • Masker Ceri dan Stroberi

Kedua buah ini dikenal akan kandungan antioksidannya yang sangat tinggi. Untuk membuat masker ini campurkan 1 sdm jus ceri dengan 1 sdm jus stroberi. Aduk sampai bahan rata. Kemudian balurkan pada wajah secara menyeluruh. Diamkan sampai kering, kira-kira 30 menit. Setelah itu kamu bisa membilas wajahmu dengan air sampai bersih.

  • Masker Ceri dan Manggis

Kamu juga bisa memanfaatkan manggis untuk membuat masker agar kulit tetap kenyal dan sehat. Cara pengaplikasiannya, kamu cukup mencampurkan 1 sdm jus buah ceri dengan 1 sdm jus manggis. Aduk rata. Balurkan pada wajah. Diamkan selama 30 menit. Terakhir bilas dengan air sampai bersih.

4. Mengatasi Jerawat

Punya masalah jerawat yang tak kunjung hilang? Kamu bisa mencoba cara memutihkan bekas jerawat menggunakan masker buah ceri. Buah ceri mengandung vitamin A dan vitamin C yang bekerja ampuh dalam melawan bakteri sekaligus memudarkan jerawat. Untuk cara membuat masker ceri sebagai penghilang jerawat:

  • Masker Ceri dan Putih Telur

Untuk mengatasi jerawat kamu bisa mengaplikasikan masker ceri dan putih telur. Untuk membuatnya siapkan sebutir telur dan ambil bagian putihnya. Kocok di mangkuk, lalu tambahkan 1 sdm jus ceri. Aduk rata. Lalu balurkan pada wajah. Diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air sampai bersih.

  • Masker Ceri dan Lemon

Cara kedua adalah memanfaatkan lemon. Buah ini mengandung asam tinggi yang dapat berkerja melawan pertumbuhan bakteri P.acnes. Untuk cara pembutannya cukup mudah. Campurkan 1 sdm jus buah ceri dengan 1 sdm air perasan lemon. Aduk rata. Balurkan pada wajah. Diamkan selama 30 menit. Terakhir bilas dengan air sampai bersih.

Demikianlah beberapa manfaat buah ceri untuk cara mencerahkan wajah dan  cara memutihkan wajah permanen. Semoga bermafaat dan bisa membantu ya.