10 Cara Menghilangkan Belang di Wajah dalam 1 Hari

Mengaplikasikan primer wajah, lapisan foundation dan juga concealer sebetulnya hanya bisa menyembunyikan warna kulit wajah yang tidak rata namun bukan untuk menghilangkannya. Untuk itu, daripada anda menutupi wajah belang dengan makeup, ada baiknya anda menggunakan beberapa cara menghilangkan belang di wajah dalam 1 hari yang akan kami berikan berikut ini.

1. Lulur Gula, Lemon dan Minyak Kelapa

Jus lemon memiliki sifat astringen sehingga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan belang di wajah dalam 1 hari, mengatasi bintik bintik gelap dan juga warna kulit tidak merata. Sedangkan gula bagus untuk mengelupas sel kulit mati dan minyak kelapa berguna untuk menjaga kelembaban kulit wajah serta juga bisa mengatasi penyebab wajah belang.

  • Campur 1 sendok teh minyak kelapa, 1 sendok makan gula pasir dan ½ sendok teh jus lemon.
  • Aplikasikan pada wajah dan gosok dengan lembut.
  • Cuci dengan air hangat lalu keringkan.

2. Kunyit, Yogurt dan Lemon

Yogurt dan lemon sangat baik digunakan untuk membersihkan kulit dan meringankan warna kulit serta juga bisa digunakan sebagai pemutih wajah untuk kulit berminyak. Sedangkan kunyit mengandung antioksidan untuk mengatasi radikal bebas berbahaya, menjaga kekencangan kulit, mengatasi wajah belang dan juga menunda proses penuaan.

  • Campur 2 sendok makan yogurt tawar, 1 sendok teh kunyit dan ½ sendok teh jus lemon.
  • Aplikasikan pada wajah dan pijat selama 2 menit dengan gerakan memutar.
  • Biarkan sampai mengering dan bilas bersih dengan air dingin

3. Masker Susu Bubuk

Dalam susu bubuk mengandung asam laktat yang mempunyai efek mencerahkan wajah belang dan mengatasi penyebab warna kulit wajah tidak merata. Masker ini tidak hanya bisa menghilangkan sel sel kulit mati, namun juga bisa melembabkan dan melembutkan kulit wajah. Sedangkan jus jeruk mengandung asam sitrat yang bisa menutup pori pori dan membuat wajah anda lebih bersinar.

  • Campur 2 sendok teh susu bubuk dengan 1 sendok teh jus jeruk.
  • Aplikasikan cukup tipis saja pada wajah dan biarkan hingga mengering kemudian bilas bersih dengan air hangat.

4. Tomat, Jus Lemon dan Madu

Dalam tomat mengandung vitamin A tinggi yang penting untuk mengurangi noda dan bintik hitam penyebab wajah belang dan tidak merata. Sedangkan madu berguna untuk menjaga kulit wajah tetap lembab dan jus lemon untuk mengencangkan pori pori dan cara mencerahkan wajah kusam secara alami.

  • Campur 1 sendok makan jus tomat dengan 2 hingga 3 tetes jus lemon dan 1 sendok makan madu dalam blender.
  • Aplikasikan secara merata pada wajah dan diamkan selama 15 menit.
  • Bilas bersih dengan air hangat dan lanjutkan membilas wajah dengan air dingin.

5. Pepaya Mentah dan Susu

Pepaya mentah yang masih berwarna hijau sarat akan enzim, papain dan asam alfa hidroksi yang semuanya ampuh untuk mengatasi wajah belang secara cepat, mengangkat sel sel kulit mati, mengatasi penyebab wajah hitam dan berminyak serta mencerahkan wajah anda. Sedangkan susu mengandung asam laktat yang merupakan zat pencerah kulit yang sangat baik.

  • Haluskan ½ cangkir pepaya mentah potong dadu bersama 2 sendok makan susu murni hingga menjadi pasta yang halus.
  • Tambahkan dengan sedikit air jika konsistensinya masih terlalu kental.
  • Aplikasikan secara merata pada wajah dan juga leher kemudian diamkan selama 15 sampai 20 menit dan sampai mengering kemudian bilas bersih dengan air dingin.

6. Lemon, Madu, Kayu Manis dan Pala

Kombinasi dari lemon, madu, kayu manis dan juga pala juga sangat baik digunakan untuk mengatasi kulit wajah yang belang secara cepat serta mengatasi penyebab wajah kusam dan gelap. Lemon bertindak sebagai pemutih dan pencerah kulit, madu dengan sifat anti bakteri dan humektan alami serta kayu manis dan pala untuk mengatasi noda gelap pada wajah.

  • Campur ½ sendok teh jus lemon dengan ½ sendok teh bubuk kayu manis, ½ sendok teh pala dan 1 sendok makan madu.
  • Pijat lembut pasta ini pada wajah dan biarkan selama 20 hingga 30 menit.
  • Lanjutkan dengan memijat wajah memakai gerakan memutar dan bilas bersih dengan air.

7. Oatmeal dan Madu

Dalam oatmeal mengandung saponin yang bisa membersihkan kulit wajah anda secara menyeluruh, mengatasi kulit wajah yang belang dan mencerahkan secara menyeluruh. Oatmeal juga mengandung sifat anti inflamasi yang cocok untuk semua jenis kulit. Sedangkan madu bisa memelihara kesehatan kulit dan menjaga pori pori tetap bersih selain bisa juga digunakan untuk cara menghilangkan flek hitam dengan madu serta tambahan jus lemon yang mengandung asam sitrat untuk mengatasi bintik bintik gelap dan mengurangi noda pada wajah anda.

  • Siapkan 2 sendok makan oatmeal, ½ sendok makan jus lemon, 2 sendok makan madu, 4 tetes minyak esensial pohon teh.
  • Haluskan oatmeal dengan food processor.
  • Campur dengan jus lemon, madu dan tambahkan sedikit minyak pohon teh kemudian aplikasikan pada wajah dan biarkan selama 15 menit dan bilas memakai air dingin.

8. Kunyit dan Jus Jeruk

Kunyit sudah sejak lama digunakan sebagai pencerah kulit dan bisa mengatasi kulit wajah yang belang hanya dalam 1 hari. Sedangkan jus jeruk mengandung sifat pemutih yang bisa mengurangi noda dan bercak hitam penyebab wajah susah putih sehingga akan membuat kulit wajah anda bercahaya.

  • Campur 1 sendok makan jus jeruk dan 1 sendok teh kunyit bubuk hingga menjadi pasta.
  • Aplikasikan pada wajah dan biarkan hingga mengering selama 10 menit kemudian bilas dengan air dingin.

9. Kulit Lemon dan Madu

Kulit lemon memiliki sifat anti bakteri dan anti mikroba yang bisa menjaga kulit wajah sehingga anda terbebas dari jerawat dan masalah kulit wajah lainnya. Kulit lemon juga mengandung agen pencerah kulit untuk membantu mengatasi kulit wajah yang belang, menghilangkan bintik hitam dan mencerahkan bekas luka yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit.

  • Keringkan kulit lemon di bawah sinar matahari dan haluskan hingga menjadi 1 sendok makan bubuk kulit lemon.
  • Campurkan dengan 1 sendok makan madu hingga menjadi pasta dan aplikasikan pada seluruh wajah.
  • Diamkan selama 15 hingga 20 menit kemudian bilas sampai bersih.

10. Lidah Buaya, Jeruk dan Gula

Lidah buaya dan juga jus jeruk sangat baik digunakan untuk meningkatkan warna kulit dengan cara meringankan noda pada kulit wajah dan cara memutihkan wajah bekas jerawat anda. Sedangkan gula merupakan agen pengelupas kulit yang sangat baik untuk mencerahkan wajah belang anda secara merata.

  • Campur 2 sendok makan gel lidah buaya dengan 1 sendok teh gula dan 3 sendok makan jus jeruk.
  • Aplikasikan pada wajah dan biarkan selama 5 hingga 10 menit.
  • Rendam tangan anda dalam air hangat kemudian pijat wajah secara lembut selama 10 menit dan bilas sampai bersih.

Beberapa cara menghilangkan belang di wajah dalam 1 hari yang sudah kami bahas di atas bisa digunakan untuk semua jenis kulit karena hanya menggunakan bahan bahan alami. Semoga bisa bermanfaat untuk anda.